Pemkot Palu Komitmen Bakal Bangun “Tugu Tangga Banggo” di Kelurahan Siranindi

Wakil Wali Kota Palu dr. Reny A. Lamadjido, Sp.PK, M.Kes, secara resmi membuka pelaksanaan Festival Tangga Banggo ke-4 kelurahan Siranindi, kecamatan Palu Barat, kota Palu, Jumat (8/9/2023). FOTO : IST

PALU, FILESULAWESI.COM – Wakil Wali Kota Palu dr. Reny A. Lamadjido, Sp.PK, M.Kes, secara resmi membuka pelaksanaan Festival Tangga Banggo ke-4 kelurahan Siranindi, kecamatan Palu Barat, kota Palu, Jumat (8/9/2023).

Pembukaan tersebut ditandai dengan pemukulan Gimba yang dilakulan langsung oleh Wakil Wali Kota Palu dr. Reny didampingi sejumlah pejabat, seperti pimpinan OPD, Lurah, serta Camat setempat.

Bacaan Lainnya
IMG-20240816-WA0223-1

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Forum Masyarakat Siranindi ini, digelar sejak tanggal 7-10 September 2023, dengan berbagai rangkaian kegiatan.

Di antaranya yaitu, Parade Budaya, Malam Budaya Jawa, Malam Budaya Kaili, Lomba Busana Tradisional Kaili, Kuliner Tradisional, Pameran, Pasar Murah, UMKM, Pagelaran Musik, dan lainnya.

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Palu dr. Reny, memberikan apresiasi dan penghargaan sebesar-besarnya atas terselenggaranya Festival Tangga Banggo tahun 2023 kali ini.

“Apresiasi kepada lurah serta camat setempat dan seluruh masyarakat Kelurahan Siranindi yang telah mempersiapkan acara ini dengan baik,” urainya FileSulawesi.com.

Menurut Wakil Wali Kota Palu, acara ini sangat luar biasa, apalagi salah satu rangkaian kegiatannya melibatkan para UMKM untuk membantu perekonomian masyarakat.

Kemudian ia berkomitmen, Festival Tangga Banggo selanjutnya akan kembali dianggarkan oleh Pemerintah Kota Palu, sebagai wujud pelestarian budaya di kota Palu.

“Sebagai wujud apresiasi, kita akan bangun Tugu Tangga Banggo. Silahkan ajukan proposalnya,” kata dr. Reny.

Dengan adanya Tugu Tangga Banggo, lanjutnya, akan menjadi ikon baru di kelurahan Siranindi, mengingat ada banyak cerita di balik Tangga Banggo itu sendiri.

Selain membuka Festival Tangga Banggo ke-4 tersebut, Wakil Wali Kota Palu dr. Reny, juga melepas secara resmi Parade Budaya yang diikuti sejumlah sekolah di sekitaran Kelurahan Siranindi.(***)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *