PALU, FILESULAWESI.COM – Wali Kota Palu diwakili Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kota Palu Presly Tampubolon, S.E, menghadiri acara Perayaan Ulang Tahun ke-71 tahun, Gereja Masehi Advent Hari Ketujuh Jemaat Maesa Palu, di jalan Sulawesi, kota Palu. Sabtu (7/10/2023).
Di kesempatan tersebut, Presly Tampubolon menyampaikan, puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa sehingga di hari yang sangat istimewa ini, atas izin dan kasih sayang tuhan, Jemaat Maesa Palu dapat melaksanakan perayaan ulang tahunnya ke-71 tahun hari ini.
Hari ini adalah sebuah kebahagiaan dan kesyukuran bagi kita semua. Seiring dengan berjalannya waktu, kita kembali berkumpul untuk merayakan ulang tahun yang ke-71 tahun, dari Gereja Masehi Advent hari ketujuh Jemaat Maesa Palu.
Sebuah momen yang sangat istimewa dan bermakna dalam perjalanan rohani kita sebagai satu komunitas yang beriman.
Saya ingin mengucapkan terima kasih yang tulus kepada seluruh jemaat, para pemimpin gereja, dan seluruh anggota yang telah memberikan kontribusi yang berarti dalam menjaga kebersamaan, kedamaian, dan keberagaman dalam jemaat ini.
Gereja adalah tempat yang memberikan kita kekuatan, harapan, dan panduan dalam menghadapi tantangan kehidupan.
Jemaat Maesa Palu, telah menjadi sebuah pilar spiritual bagi masyarakat kita, dan saya merasa sangat bangga bisa berdiri di hadapan kalian hari ini.
Saya mengajak seluruh jemaat, untuk terus menerus berdoa dan bekerja keras dalam mewujudkan visi gereja ini, serta memberikan kontribusi positif dalam pembangunan kota Palu.
Mari kita jaga kebersamaan, berbagi kasih sayang kepada sesama, dan menjalani hidup dengan penuh keberkahan.(***)